CARA MEMASUKKAN IMAGE DI AUTOCAD AGAR TIDAK HILANG

Tips kali ini adalah bagaimana cara memasukkan image atau sebuah logo di AutoCAD agar tidak hilang.

Mungkin para pengguna AutoCAD pernah mengalami masalah yang sama yang pernah saya alami, ketika membuat sebuah shop drawing pekerjaan desain untuk manufaktur, dimana pada etiket gambar saya ingin memasukkan sebuah gambar atau logo perusahaan didalam etiket gambar namun pada saat file AutoCAD tersebut saya buka kembali gambar atau logo yang sudah dimasukkan hilang dan hanya berbentuk sekumpulan garis seperti sudah terblock namun gambar atau logonya tidak kelihatan. Hal ini diakibatkan saya memasukkan image sebagai reference file, dimana cara yang saya gunakan adalah dengan men-Attach image dengan perintah IM (image) pada command line AuoCAD. Disitu akan muncul dialog box yang mengarahkan kita untuk meng-attach beberapa jenis extension file termasuk image. Dengan cara ini permasalahan ini sering kali terjadi, gambar yang sudah dimasukkan hilang, mungkin sepeleh namun repot juga kalau tiap kali harus meng-Attach image atau gambar.

Alternatif lain atau solusi dari permasalahan di atas yaitu dengan memasukkan file image namun tidak menjadikannya reference file tetapi sebagai embed file yang menyatu dengan file drawing di AutoCAD.

Caranya sebagai berikut :

Buka file image menggunakan "Paint" bawaan windows.


Pada Paint klik "select" dan pilih "select all ", kemudian copy (Ctrl + C).


Pada layar AutoCAD, tab "Home" klik Panel "Clipboard" dan Pilih "Paste Special".


Pilih Paintbrush Picture dan klik Ok.


Kemudian, tempatkan gambar pada posisi yang diinginkan.


Demikian, semoga bisa sedikit membantu.
Terima kasih.



Lebih baru Lebih lama